pasfmpati.com, Margorejo ; Suasana tenang di Perumahan Sukoharjo Kecamatan Margorejo, Kabupaten Pati, mendadak berubah mencekam usai warga mencium bau busuk menyengat. Warga menemukan seorang pria meninggal dunia di dalam rumah yang penuh tumpukan sampah.
Kapolsek Margorejo AKP Dwi Kristiawan menjelaskan, laporan pertama diterima aparat sekitar pukul empat sore dari warga yang curiga. Polisi bersama petugas medis segera mendatangi lokasi untuk melakukan pengecekan dan memastikan kondisi korban.
“Saat kami masuk ke rumah, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia. Kami sedang berupaya mencari pihak keluarga untuk proses pemakaman dan pemeriksaan lanjutan,” ujar AKP Dwi Kristiawan, Jumat (25/10/2025). Ia menambahkan, dari hasil pemeriksaan awal tidak ditemukan tanda kekerasan dan korban diperkirakan meninggal empat hari sebelumnya.
Dwi menjelaskan, korban diketahui tinggal sendirian di rumah tersebut dan jarang berinteraksi dengan warga sekitar.
Prihanto, tetangga korban, menceritakan awal mula penemuan bermula dari bau busuk yang tercium saat ia pulang kerja. Menurutnya, korban dikenal tertutup sejak berhenti bekerja di PG Pakis pada tahun 2017.
“Saya kira bangkai tikus, tapi lalat banyak di depan pintu rumahnya, setelah dicek ternyata korban sudah meninggal. Sejak itu dia jarang keluar, rumahnya penuh sampah dan hanya tampak keluar saat mengambil pesanan makanan,” tutur Prihanto.
Petugas kepolisian telah mengevakuasi jenazah korban ke rumah sakit untuk pemeriksaan forensik. Hingga kini, penyelidikan masih berlanjut guna memastikan penyebab kematian dan menghubungi keluarga korban di luar daerah.(*)

25 Oktober 2025
pasfmpati.com, Margorejo ; Suasana tenang di Perumahan Sukoharjo Kecamatan Margorejo, Kabupaten Pati, mendadak berubah mencekam usai warga mencium bau busuk…


